Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) TAHUN AJARAN 2024/2025

Triyadi Kegiatan July 19, 2024 Leave a reply

“Pendidikan bukanlah persiapan untuk kehidupan; pendidikan adalah kehidupan itu sendiri.” – John Dewey

Sekolah adalah tempat belajar dan beemain yang menyenangkan. Suasana menyenangkan dapat dihadirkan ketika semua ekosistem sekolah terlibat dalam pembelajaran bermakna, bermanfaat, dan relevan dengan kebutuhan masyarakat. Interaksi yang lahir dari sekolah juga harus mendukung tumbuh kembang peserta didik dalam menghadapi tantangan zaman.

MPLS adalah kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah dalam
rangka memperkenalkan para peserta didik baru pada semua hal yang berhubungan dengan sekolah. Kegiatan pengenalan lingkungan sekolah adalah laboratorium awal untuk mengenalkan hakikat sekolah kepada peserta didik.

Dengan adanya masa pengenalan lingkungan sekolah, diharapkan peserta didik baru dapat mengenal lebih dalam mengenai sekolah dan tumbuh rasa cinta dan bangga terhadap sekolah serta tumbuhnya siswa/i yang berkarakter sebagaimana elemen profil pelajar Pancasila yang didasarkan nilai-nilai luhur Pancasila.

[Senin, 8 Juli – Rabu, 10 Juli 2024]


Leave a Reply

Your email address will not be published.